Sabda Tuhan memiliki daya Ilahi yang sanggup menyapa, meneguhkan dan menyegarkan jiwa raga orang yang sungguh membuka hati membaca/mendengarkannya. Kata-kata di Surat Ibrani 4: 12 meneguhkan kita akan kekuatan sabda Tuhan: "Sebab firman Allah hidup dan kuat dan lebih tajam dari pada pedang bermata dua mana pun; ia menusuk amat dalam sampai memisahkan jiwa dan roh, sendi-sendi dan sumsum; ia sanggup membedakan pertimbangan dan pikiran hati kita".
Di refleksi singkat, kita merenungkan kekuatan peneguhan Sabda Tuhan sebagaimana tertulis di Mazmur 37. Kata kata di mazmur ini mengandung pesan-pesan yang penuh hikmat dan penghiburan bagi orang-orang beriman. Mazmur ini menekankan keadilan Tuhan dan pentingnya hidup benar meskipun menghadapi berbagai tantangan. Berikut adalah tiga pesan utama dari Mazmur 37 untuk para pengiman Tuhan:
- Kita diarahkan untuk tetap percaya teguh pada Tuhan, dan jangan Iri pada Orang Jahat (Mazmur 37:1-3)
Kata kata pada bagian awal Mazmur ini mengingatkan kita untuk tidak iri hati pada mereka yang berada pada jalan jalan keliru dan jahat, dan terkesan berhasil meskipun berbuat jahat. Tuhan menjanjikan bahwa kebenaran akan menang pada akhirnya, dan keberhasilan yang diperoleh dengan cara yang salah tidak akan bertahan lama. Maka mazmur ini mengarahkan kita untuk mempercayakan hidup kepada Tuhan, berbuat baik, dan tinggal dalam iman, karena Tuhan akan memenuhi kebutuhan orang benar. Mazmur membenarkan kata kata Amsal "Kutuk Tuhan ada di dalam rumah orang fasik, tetapi tempat kediaman orang benar diberkati-Nya." (Amsal 3: 33) - Perlu mempercayakan hidup kita kepada Tuhan dan menjaga sikap sabar (Mazmur 37:5-7)
Bagian Mazmur ini mengajarkan kita pentingnya mempercayakan segala sesuatu kepada Tuhan dan menanti dengan sabar waktu-Nya. Ketika kita menghadapi kesulitan atau ketidakpastian, Tuhan mengundang kita untuk menyerahkan segala beban kepada-Nya. Menyerah kepada kehendak-Nya dan bersabar berarti meyakini bahwa Tuhan selalu mengetahui apa yang terbaik untuk kita.
Mazmur ini mengingatkan kita akan kata orang bijak: "Orang yang sabar dan menaruh harap pada penyelenggaraan Tuhan ibarat akar pohon yang berakar dalam dan kokoh dalam tanah, sehingga tak tergoyahkan oleh badai, ia tetap teguh, karena tahu bahwa setiap musim adalah bagian dari rencana Tuhan yang sempurna." - Tuhan Memelihara dan Memberkati Orang Benar (Mazmur 37:23-26)
Mazmur 37 juga menguatkan iman dengan meyakinkan bahwa Tuhan memperhatikan setiap langkah orang benar dan menopang mereka, bahkan ketika mereka jatuh. Ayat ini mengingatkan kita bahwa Tuhan tidak akan meninggalkan umat-Nya, dan mereka yang hidup dengan kebenaran akan mengalami berkat serta pemeliharaan Tuhan yang melimpah. Kata kata mazmur ini bisa ditemukan juga di Mazmur 5: 13 "Sebab Engkaulah yang memberkati orang benar, ya Tuhan; Engkau memagari mereka dengan anugerah-Mu seperti perisai."
Terima kasih untuk kesetiaanmu dan segala daya upayamu untuk tetap berjalan pada jalan kebaikan dan kebenaran yang diajarkan Tuhan. Kiranya Mazmur 37 turut meneguhkan kita semua para pengiman untuk hidup dalam kebenaran, mempercayakan segala sesuatu kepada Tuhan, dan tidak cemas atas situasi dunia, karena Tuhan yang adil akan memelihara dan memberkati orang-orang yang hidup setia kepada-Nya.
Salam dan berkat,
John Masneno, SVD (Pusat Spiritualitas Sumur Yakub)