Renungan

Saturday, 22 February 2025 14:45

DIPANGGIL UNTUK BERSAKSI

Written by Kristiani Ayu Teti Lakawolo
DIPANGGIL UNTUK BERSAKSI DIPANGGIL UNTUK BERSAKSI dok. Sumur Yakub

(Mateus 16:13–19)

Saudara saidariku yang terkasih dalam Kristus

Pesta Tahta Santu Petrus memiliki makna bagi setiap pengikut Kristus termasuk Anda dan saya.

Karena itu renungan ini mau mengajak kita merenungkan makna Pesta ini dalam konteks Sabda Tuhan yang diperdengarkan Gereja di Pesta Gerejani ini.

Perikop injil Mateus tentang "Pengakuan Petrus" menuntun kita dalam pemaknaan ini. 

Sebagaimana dikisahkan di teks Injil ini bahwa tempat terjadinya dialog dan pengakuan Petrus ini, yakni di Kaisarea Filipi; sebuah kota yang pada masa itu dikenal sebagai salah satu pusat perdagangan dan kota di mana orang-orang dari seluruh penjuru berkumpul. Dapat dikatakan bahwa kota ini sebagai kota metropolitan. Dari sini, saya bisa membuat kesimpulan pertama bahwa Petrus bersaksi tentang ke-Allah-an Tuhan Yesus di tempat bersifat universal. Artinya kesaksian Petrus di Kaiserea ini  bukan hanya untuk rekan-rekannya melainkan untuk seluruh dunia termasuk dalam dunia hidup kita. 

Dua pertanyaan menarik sekaligus 'menantang' diberikan Tuhan Yesus kepada para murid-Nya: "Menurut kata orang, siapakah Aku ini?" dan "menurut kalian, siapakah Aku ini?"

Pertanyaan pertama lebih mengarah pada upaya untuk mengetahui pendapat umum, tetapi pertanyaan kedua menghendaki adanya pengalaman pribadi dengan Tuhan Yesus sehingga dapat memberikan jawaban yang tepat. 

Di sinilah Petrus tampil dan bersaksi bahwa Tuhan Yesus adalah Mesias. Tentu kesaksian ini bukan hanya sekedar dugaan belaka, tetapi bertolak pada pengalaman dan berdasar pada relasi yang telah ia 'bangun' dalam benak dan hati batinnya melalui perlngalaman menyaksikan karya karya agung Tuhan Yesus: Petrus terpikat pasti terpikat pada ajaran ajaran Yesus, dia pun berjalan bersama, berdoa, melihat langsung mujizat yang dilakukan Yesus. Dia melihat dan mendengar langsung kebijaksanaan Yesus termasuk dalam perdebatan dengan ahli Taurat dan orang-orang Farisi. Atas semua yang dialami itu Petrus diyakinkan untuk percaya dengan teguh hati bahwa Yesus adalah Mesias.

Dari Kesaksian Petrus ini, mengajarkan kita satu satu hal penting dalam proses pertumbuhan iman akan Tuhan yakni pentingnya pengenalan akan Tuhan yang dibangun dalam tahun tahun perjalanan bersama Tuhan dan terintegrasi dengan pengalaman hidup riil kita. 

Dari kedua pesan pokok bagian dari kisah "Pengakuan Petrus" ini, kita diteguhkan juga untuk memperhatikan hal hal berikut dalam perjalanan iman dan kesaksian hidup harian kita;

Pertama, Tuhan menghendaki kita bersaksi bagi siapa saja. Tidak terbatas pada orang-orang yang kita kenal tetapi kepada semua orang. Sebagaimana di Kaisarea Filipii, Petrus telah bersaksi bahwa Yesus adalah Mesias. 

Kedua, Pengalaman- pengalaman yang telah kita lalui dalam hidup dan karya pelayanan kita, adalah kesempatan bagi kita untuk mengenal Tuhan Yesus secara lebih dekat sehingga kita layak untuk mendapatkan rahmat yang kita butuhkan.

Maka setiap kesemapatan pelayanan adalah saat berahmat di mana Tuhan memberikan kita ruang untuk bersaksi kepada dunia. 

Mari, kita terus berkomitmen untuk terus setia mengikuti Tuhan dan menjadi saksi saksi Tuhan sesuai hidup dan tugas tugas yang dipercayakan kepada kita. 

Dengan segala kemampuan dan keterbatasan yang kita miliki, kita tak henti-hentinya mohon agar Tuhan Yesus selalu memberkati Karya Pelayanan ini.
Tuhan memberkati kita selalu.

Kegiatan Terbaru

...sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa (Yohan...

25 October 2023
...sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa (Yohanes 15:5)

Bagaimana menyelaraskan nilai-nilai iman sejati dengan kecanggihan art...

PERAN SABDA DALAM GEREJA MISIONER

19 October 2022
PERAN SABDA DALAM GEREJA MISIONER

Pada hari Sabtu, 15 Oktober 2022 yang lalu, Komunitas Verbum Domini (K...

BILBE ZOOM IV PUSPITA SUMUR YAKUB BERSAMA KARDINAL SUHARYO

18 October 2022
BILBE ZOOM IV PUSPITA SUMUR YAKUB BERSAMA KARDINAL SUHARYO

Bible Zoom-Youtube Live-Streaming diadakan lagi oleh Tim Pengurus Pusa...

BILBE ZOOM III PUSPITA SUMUR YAKUB BERSAMA MGR. DR. SILVESTE...

16 October 2022
BILBE ZOOM III PUSPITA SUMUR YAKUB BERSAMA MGR. DR. SILVESTER SAN

Tim Pengurus Pusat Spiritualitas (Puspita) Sumur Yakub SVD-SSpS Indone...

BILBE ZOOM II PUSPITA SUMUR YAKUB BERSAMA P. LUKAS JUA, SVD

14 October 2022
BILBE ZOOM II PUSPITA SUMUR YAKUB BERSAMA P. LUKAS JUA, SVD

Tim Pengurus Pusat Spiritualitas (Puspita) Sumur Yakub SVD-SSpS Indone...

Tentang Kami

Nama yang dipilih untuk sentrum ini adalah “Pusat Spiritualitas Sumur Yakub” yang mempunyai misi khusus yaitu untuk melayani, bukan hanya anggota tarekat-tarekat yang didirikan Santu Arnoldus Janssen saja tetapi untuk semua... selebihnya

Berita Terbaru

©2025 Sumur Yakub - Pusat Spiritualitas. All Rights Reserved.

Search